4 Kampus Terbaik di Brunei Darussalam yang Harus Kamu Tahu – Brunei Darussalam merupakan salah satu negara yang memiliki kualitas pendidikan tinggi terbaik di Asia Tenggara. Tak ayal jika negara ini menjadi salah satu destinasi studi favorit untuk pelajar Indonesia. Selain mutu pendidikan, letak geografis Brunei Darussalam yang dekat dengan Indonesia juga menjadi pertimbangan dan daya tarik tersendiri. Karena masih serumpun, budaya kedua negara ini juga tak berbeda jauh, sehingga akan lebih mudah menjalani aktivitas di Negara Petro Dollar itu.
Berikut Kampus Terbaik di Brunei Darussalam
Universiti Islam Sultan Sharif Ali (Unissa)
UNISSA merupakan perguruan tinggi unggulan berbasis agama Islam. Kampus yang didirikan pada 2007 ini juga telah bekerja sama dengan afiliasi ternama, seperti Afro-Asian University Forum (AAUF) dan Association of Commonwealth Universities (ACU).Program studi yang ditawarkan UNISSA terdiri dari tingkatan pre-bachelor, seperti diploma, hingga tingkat S2 dan S3. Selain jenjang studi yang beragam, UNISSA memiliki fakultas dengan bidang variatif, mulai dari bidang keagamaan, manajemen, hingga penelitian.
Baca Juga : 4 Rekomendasi Universitas Terbaik di Hongkong
Brunei Polytechnic
Kampus yang berlokasi di Bandar Seri Begawan ini tak cuma membuka jalur untuk pelajar lokal, tetapi juga pelajar internasional. Brunei Polythechnic memiliki banyak fasilitas akademik maupun nonakademik, seperti perpustakaan universitas dan fasilitas olahraga. Dari segi akademik, Brunei Polytechnic mempunyai lima fakultas yang terdiri dari berbagai jenis keilmuan. Di antaranya, School of Business, School of Information Technology, School of Science and Engineering, School of Petrochemical, dan School of Health Sciences.
Institute of Brunei Technical Education (IBTE)
Meski baru didirikan pada 2014, IBTE berhasil dicap sebagai institusi yang diperhitungkan. Kampus ini bahkan telah berkolaborasi bersama Menteri Pendidikan Brunei Darussalam pada 2019 melalui Rencana Strategis untuk mewujudkan transformasi pengalaman pelajar dan menghadirkan jaringan yang inklusif. Dengan membawa misi yang demikian, IBTE memegang beberapa core values, seperti nilai kompetensi, kolaborasi, unggul, teamwork, inovasi, serta integritas. Nilai-nilai itu diwujudkan melalui program studi yang digelarnya.
Brunei University of Technology (UBT)
UBT merupakan perguruan tinggi yang berhasil masuk peringkat QS World Ranking sejak 2019. Pada tahun itu, UBT menempati urutan ke-442, kemudian naik secara signifikan menjadi ke-379 pada 2020, urutan ke-350 pada 2021, dan peringkat ke-344 pada 2022. Memiliki fokus utama dalam praktik “beramal dan kemahiran”, UBT menawarkan program studi yang beragam, bahkan mulai dari tingkat pre-bachelor. Adapun program studi yang dibuka antara lain desain, bisnis, informatika dan sebagainya.